Data perekonoian Jerman dan AS yang positif turut mendorong pergerakan saham China, jelas analis. Indeks Shanghai Composite naik 0.3% menjadi 2417.15, dengan level resistance terdekat di 2450.
"Saham blue chips akan memimpin penguatan pasar dalam beberapa pekan mendatang di tengah ekspektasi pelonggaran kebijakan," jelas analis Zheshang Securities, Wang Weijun.
Saham pertambangan batu bara berperforma apik dengan China Coal Energy +2.1% menjadi CNY10.12, China Shenhua Energy +0.9% menjadi CNY28.00. Saham developer properti terdorong harapan bahwa pemerintah lokal akan mengambil langkah lebih agresif. Poly Real Estate Group +2.2% menjadi CNY11.55; China Vanke+ 1.6% menjadi CNY8.32. Indeks Shenzhen + 0.6% menjadi 964.16.